4 Bahan Pengganti Santan, Sehat dan Tetap Lezat

Lagi pengen masak Kari tapi nggak ada santan di rumah? Coba deh ganti santan dengan salah satu bahan ini.
Santan jadi salah satu bahan masakan yang bukan hanya kaya nutrisi tapi dapat membuat makanan lebih harum dan gurih.
Dilansir dari The Healthy, dalam satu cangkir santan mengandung:
- Kalori : 78
- Protein: 1 gram
- Lemak: 5 gram
- Lemak jenuh : 5 gram
- Karbohidrat: 7 gram
- Serat: 0 gram
Sayangnya, nggak semua orang dapat menikmati santan seperti alergi atau memang tidak menyukai rasa dari santan.
Padahal, menurut ahli diet Toby Smithson yang juga penulis ‘Diabetes Meal Planning and Nutrition for Dummies’, santan kerap menjadi pilihan minuman bagi para penderita diabetes. Hal ini dikarenakan kandungan karbohidrat lebih rendah dibandingkan dengan susu sapi.
Cara mengganti santan
Untuk mengganti santan memang ada begitu banyak pilihan, misalnya susu nabati, yoghurt, hingga tahu. Berikut bahan pengganti santan yang direkomendasikan oleh para ahli nutrisi.
Susu kedelai
Menurut ahli diet Mary-Catherine LaBossiere, pemilik Defy Nutrition di Clarksville, Tennessee, susu kedelai merupakan salah satu minuman nabati yang cukup populer. Selain itu bisa digunakan untuk pengganti santan.
Susu kedelai merupakan sumber protein yang baik dan rendah karbohidrat. Protein yang terkandung merupakan pengganti yang baik untuk kamu yang memiliki banyak aktivitas. Dal ini dikarenakan protein dapat mempertahankan massa otot tanpa lemak.
Manfaat lainnya, susu merupakan sumber utama kalsium. Susu kedelai bisa menjadi bahan nabati yang baik untuk memenuhi kebutuhan kalsium harian tanpa harus minum susu.
Susu almond
Menurut Diane M. Nash, dari Plymouth County, Massachusetts, susu almond adalah pengganti yang baik untuk santan karena rendah kandungan kalori dan lemak. Selain itu, minuman ini tidak mengandung lemak jenuh seperti yang terdapat pada santan.
Sayangnya, susu almond memiliki kandungan protein yang tidak terlalu tinggi, hanya sekitar 1 gram protein per porsinya. Namun, ini lebih baik dibandingkan santan yang tidak memiliki kandungan protein.
Yogurt Yunani
Yoghurt Yunani memiliki tekstur yang kental dan cocok jika kamu ingin menambahkan krim pada masakan, terutama jika Anda memilih jenis yang penuh lemak.
Menurut Kementerian Pertanian Amerika Serikat (USDA), dalam 7 ons yoghurt Yunani rendah lemak mengandung 146 kalori, 20 gram protein, 4 gram lemak, 2 gram lemak jenuh, 8 gram karbohidrat, dan 0 gram serat.
Hal ini menjadikan yoghurt Yunani dapat menjadi pengganti santan yang baik karena mengandung banyak protein, nutrisi penting untuk kamu yang menerapkan gaya hidup sehat.
Tahu sutra
Menurut ahli gizi, Jenna Volpe mengatakan, mengganti santan dengan merupakan cara yang bagus bagi seseorang untuk meningkatkan kandungan protein dari makanan yang akan dibuat.
Sama seperti yoghurt Yunani, tahu sutra memiliki rasa yang hambar, dibandingkan dengan kelapa. Ini bisa menjadi keuntungan jika kamu tidak menginginkan rasa kelapa dalam masakan.
Selain itu, tahu sutra juga dapat digunakan saat kamu menginginkan tekstur yang kental pada masakan.
Sumber:
4 Bahan Pengganti Santan, Sehat dan Tetap Lezat
Lagi pengen masak Kari tapi nggak ada santan di rumah? Coba deh ganti santan dengan salah satu bahan ini.
Santan jadi salah satu bahan masakan yang bukan hanya kaya nutrisi tapi dapat membuat makanan lebih harum dan gurih.
Dilansir dari The Healthy, dalam satu cangkir santan mengandung:
- Kalori : 78
- Protein: 1 gram
- Lemak: 5 gram
- Lemak jenuh : 5 gram
- Karbohidrat: 7 gram
- Serat: 0 gram
Sayangnya, nggak semua orang dapat menikmati santan seperti alergi atau memang tidak menyukai rasa dari santan.
Padahal, menurut ahli diet Toby Smithson yang juga penulis ‘Diabetes Meal Planning and Nutrition for Dummies’, santan kerap menjadi pilihan minuman bagi para penderita diabetes. Hal ini dikarenakan kandungan karbohidrat lebih rendah dibandingkan dengan susu sapi.
Cara mengganti santan
Untuk mengganti santan memang ada begitu banyak pilihan, misalnya susu nabati, yoghurt, hingga tahu. Berikut bahan pengganti santan yang direkomendasikan oleh para ahli nutrisi.
Susu kedelai
Menurut ahli diet Mary-Catherine LaBossiere, pemilik Defy Nutrition di Clarksville, Tennessee, susu kedelai merupakan salah satu minuman nabati yang cukup populer. Selain itu bisa digunakan untuk pengganti santan.
Susu kedelai merupakan sumber protein yang baik dan rendah karbohidrat. Protein yang terkandung merupakan pengganti yang baik untuk kamu yang memiliki banyak aktivitas. Dal ini dikarenakan protein dapat mempertahankan massa otot tanpa lemak.
Manfaat lainnya, susu merupakan sumber utama kalsium. Susu kedelai bisa menjadi bahan nabati yang baik untuk memenuhi kebutuhan kalsium harian tanpa harus minum susu.
Susu almond
Menurut Diane M. Nash, dari Plymouth County, Massachusetts, susu almond adalah pengganti yang baik untuk santan karena rendah kandungan kalori dan lemak. Selain itu, minuman ini tidak mengandung lemak jenuh seperti yang terdapat pada santan.
Sayangnya, susu almond memiliki kandungan protein yang tidak terlalu tinggi, hanya sekitar 1 gram protein per porsinya. Namun, ini lebih baik dibandingkan santan yang tidak memiliki kandungan protein.
Yogurt Yunani
Yoghurt Yunani memiliki tekstur yang kental dan cocok jika kamu ingin menambahkan krim pada masakan, terutama jika Anda memilih jenis yang penuh lemak.
Menurut Kementerian Pertanian Amerika Serikat (USDA), dalam 7 ons yoghurt Yunani rendah lemak mengandung 146 kalori, 20 gram protein, 4 gram lemak, 2 gram lemak jenuh, 8 gram karbohidrat, dan 0 gram serat.
Hal ini menjadikan yoghurt Yunani dapat menjadi pengganti santan yang baik karena mengandung banyak protein, nutrisi penting untuk kamu yang menerapkan gaya hidup sehat.
Tahu sutra
Menurut ahli gizi, Jenna Volpe mengatakan, mengganti santan dengan merupakan cara yang bagus bagi seseorang untuk meningkatkan kandungan protein dari makanan yang akan dibuat.
Sama seperti yoghurt Yunani, tahu sutra memiliki rasa yang hambar, dibandingkan dengan kelapa. Ini bisa menjadi keuntungan jika kamu tidak menginginkan rasa kelapa dalam masakan.
Selain itu, tahu sutra juga dapat digunakan saat kamu menginginkan tekstur yang kental pada masakan.
Sumber: